Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis

Wednesday, June 12, 2013

Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis - Indonesia patut bangga pada prestasi yang telah di ukir oleh pebulutangkis yang satu ini. Taufik Hidayat akhirnya benar-benar pensiun. Setelah sekian lama mengharumkan nama Indonesia lewat bulutangkis, Taufik akhirnya berhenti beraksi dan menggantung raketnya.

Djarum Indonesia Open Super Series Premier 2013 menjadi turnamen terakhir yang diikuti oleh Taufik. Sayangnya, dia tak bisa melaju jauh atau jadi juara di turnamen pamungkasnya tersebut. Dia langsung kandas di babak pertama setelah kalah dari pemain India Sai Praneeth B. dengan skor 21-15, 12-21, 17-21.

Taufik lahir di Bandung, 10 Agustus 1981. Mengenal bulutangkis sejak usia delapan tahun, dia kemudian masuk pelatnas pada tahun 1996.

Dipoles oleh Mulyo Handoyo, Taufik perlahan-lahan menanjak. Dia menjadi bagian dari tim Indonesia yang memenangi medali emas Asian Games 1998 di Bangkok.

Sejak saat itu, karier Taufik melesat cepat bak meteor. Dia memenangi berbagai turnamen nasional dan internasional, baik di nomor individu maupun beregu.

Beberapa momen terbaik yang dilalui Taufik adalah ketika dia merebut medali emas Olimpiade Athena 2004 dan menjadi juara dunia 2005. 

"Hari ini pertandingan terakhir buat saya. Mungkin kalau dilihat ending yang nggak begitu bagus -- kalah lawan India, tapi saya harap jangan dilihat hanya hari ini, tapi juga yang lalu-lalu. Kemenangan, kekalahan. Proses dari latihan ke pertandingan," ujar Taufik dalam konferensi pers terakhirnya sebagai seorang pemain.

Rangkuman Karier Taufik Hidayat

Lahir: Bandung, 10 Agustus 1981
Orang Tua: Aris Haris dan Enok Dartilah
Istri: Ami Gumelar
Anak: Natarina Alika Hidayat, Nayutama Prawira Hidayat

Gelar sepanjang karier Taufik Hidayat :
  • - Medali emas Olimpiade Athena 2004
  • - Juara Dunia 2005
  • - Juara Asia 2007
  • - Medali emas SEA Games 1999
  • - Medali emas SEA Games 2007
  • - Medali emas Asian Games 1998 (Beregu)
  • - Medali emas Asian Games 2002
  • - Medali emas Asian Games 2006
  • - Piala Thomas 2000
  • - Piala Thomas 2002
  • - Indonesia Open 1999, 2000, 2002, 2003, 2004, 2006 (rekor)
  • - dll.


Sumber:Detik.com


Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis Reviewed by NajlA On Wednesday, June 12, 2013, at 10:40 AM Rating: 5
Saat ini kamu sedang membaca artikel "Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis" by NajLa pada hari Wednesday, June 12, 2013 waktu 10:40 AM, dalam kategori , . Kamu boleh menyebarluaskan artikel Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis ini dengan menyertakan link sumber dari blog ini. Mudah-mudahan Artikel Mengenai Taufik Hidayat Pensiun Dari Bulutangkis yang ada di blog pom-ponkini bisa bermanfaat bagi semuanya.

No comments: